Disanjung Tinggi oleh Bos HRC, Marquez Tak Jumawa

Marc Marquez, saat melakukan uji coba resmi di Valencia akhir tahun lalu.

Marc Marquez, saat melakukan uji coba resmi di Valencia akhir tahun lalu.

Berita Sirkuit – Pebalap baru Repsol Honda MotoGP Marc Marquez mengatakan, dirinya tidak terburu-buru mengejar kemenangan. Hal tersebut dikatakan Marquez dalam menanggapi pernyataan wakil presiden Honda Racing Corporate (HRC) Shuhei Nakamoto bahwa dirinya bisa langsung finis podium di balapan perdananya.

Nakamoto sebelumnya menyatakan, dirinya yakin Marquez akan langsung finis di podium pada balapan pertama musim ini di Qatar nanti. Tak hanya itu, bahkan ia juga yakin Marquez akan bertarung dengan rekan satu timnya Dani Pedrosa dan juara dunia MotoGP 2012 Jorge Lorenzo dalam memperebutkan titel juara dunia.

Namun, mendengar perkataan bosnya itu, Marquez tak jumawa. Ia berpendapat dirinya harus secara bertahap untuk mengerti motor MotoGP dan bersaing dengan pebalap papan atas.

“Saya menghargai bahwa ia (Nakamoto) memiliki keyakinan yang begitu besar kepadaku. Tapi kami tahu ini perlu waktu,” kata Marquez.

“Tentu saja pandangan Nakamoto memberikan rasa percaya diri, itu tak berarti semuanya akan mudah. Kami tahu masih ada jalan panjang untuk mendapatkan hasil yang bagus,” ujar pebalap yang baru berusia 19 tahun itu.

“Kami akan melakukan yang terbaik, tapi yang paling penting adalah kami membuat progres secara konstan dan dengan demikian Nakamoto akan senang dengan apa yang telah saya lakukan dan ia akan melihat saya mencuri kesempatan,” papar pebalap asal Spanyol tersebut.

Marquez menyadari, memahami karakter MotoGP menjadi hal yang penting buat persiapannya.

“Ban menjadi sesuatu yang sudah saya sadari di Malaysia, bahwa pemakaiannya tergantung pada putaran pertama, bannya akan tergredarasi satu sisi dan lainnya,” katanya.

Ia mengakui dirinya baru mengerti sedikit tentang cara mengatur penggunaan ban belakang. Namun itu saja tak cukup, ia mengatakan untuk bisa memanajemen penggunaan ban hingga akhir balapan adalah hal yang paling penting. (BEN)

Komentar Anda..